Pentingnya Penyeragaman Harga Komponen di Bengkel Resmi

Pentingnya Penyeragaman Harga Komponen di Bengkel Resmi - Bertemu lagi dengan saya Admin Go Sehat Pedia, Kali ini saya menulis artikel dengan judul Pentingnya Penyeragaman Harga Komponen di Bengkel Resmi, semoga saja isi postingan mengenai Otomotif, bermanfaat buat sahabat Go Sehat Pedia.

Judul : Pentingnya Penyeragaman Harga Komponen di Bengkel Resmi
link : Pentingnya Penyeragaman Harga Komponen di Bengkel Resmi

Penyamaan harga komponen otomotif dijaga betul oleh Honda. HPM

Bali: Pentingnya kepastian harga komponen otomotif khususnya di bengkel resmi, benar-benar dijaga oleh PT Honda Prospect Motor (HPM) sebagai APM resmi mobil Honda di Indonesia. Mereka bahkan menegaskan bahwa harga komponen atau spare part di bengkel jaringan mereka di seluruh Indonesia diberlakukan sama.

Hal ini ditegaskan langsung oleh Marketing & After Sales Service Director PT HPM, Jonfis Fandy saat mengobrol kepada Medcom.id, bahwa pihaknya tidak akan memberikan pembedaan harga untuk komponen di seluruh jaringan mereka yang tersebar di Indonesia.

"Memang ada fakta bahwa daerah ini lebih jauh dari pada ini, dan daerah itu lebih jauh dari pada ini, tapi khusus untuk harga, kami berlakukan sama khusus untuk komponen. Tentang yang Anda tanyakan mengenai biaya kirim komponen ke tempat yang jauh misalnya, itu sudah dijamin oleh harga yang ditetapkan. Jadi saya rasa sudah cukup fair," ujar Jonfis.

Hal yang menurutnya jadi pembeda terbesar justru ada di biaya jasa. Lantaran biaya jasa ini ditentukan oleh besarnya upah minimum daerah (UMD) yang berlaku. Bahkan HPM pun tak bisa melakukan intervensi khusus untuk biaya jasa.

"Ya itu akan tergantung seberapa besar UMD yang ditetapkan pemerintah daerah. Itu kami harus mengikut. Karena kami tak bisa memberlakukan sistem biaya jasa yang lebih jauh kepada jaringan kami jika aturan UMD mereka sangat berbeda dengan UMD di tempat yang lain. Tapi tetap ada standar atau dasar."

Jadi, jika Anda melakukan servis di bengkel resmi di sebuah daerah dan menemukan perbedaan harga komponen, tentu bisa menanyakan lebih jauh tentang hal tersebut. Lantaran pembeda harga saat melakukan servis akan ada di biaya jasa.

Hal ini juga dilakukan beberapa APM untuk menjaga stabilitas dan tidak saling mencaplok wilayah. Mengingat ini akan menjadi kelemahan jika ada perbedaan harga komponen.

(UDA)


Let's block ads! (Why?)



Bagaimana postingan Artikel tentang Pentingnya Penyeragaman Harga Komponen di Bengkel Resmi ?

Mungkin cukup sekian postingan Pentingnya Penyeragaman Harga Komponen di Bengkel Resmi kali ini, semoga bisa memberi manfaat untuk anda. Sampai bertemu kembali di postingan artikel selanjutnya. Jangan lupa bagikan artikel ini jika bermanfaat.

Terima kasih telah membaca artikel Pentingnya Penyeragaman Harga Komponen di Bengkel Resmi dengan alamat link https://motorxpert.blogspot.com/2018/10/pentingnya-penyeragaman-harga-komponen.html

Related Posts:

0 Response to "Pentingnya Penyeragaman Harga Komponen di Bengkel Resmi"

Post a Comment