Judul : Kerennya Honda Civic Hybrid Rallycross Karya Mahasiswa
link : Kerennya Honda Civic Hybrid Rallycross Karya Mahasiswa
Honda Civic Deep Orange 9. Carscoops
South Carolina: Sekelompok mahasiswa dari Clemson University di South Carolina, Amerika Serikat (AS) membangun Honda Civic untuk berlaga di Rallycross. Yang menarik adalah Honda Civic Hybrid dibangun menggunakan dana patungan yang berasal dari 19 orang mahasiswa.
Pekerjaan proyek dimulai dua tahun lalu dengan menggunakan basis sedan Civic biasa. Tujuannya sekelompk mahasiswa tersebut adalah untuk membangun kendaraan yang menawarkan kinerja luar biasa, sekaligus mengurangi emisi yang diproduksi oleh sedan Jepang. Kendaraan hasil karya mahaiswa tersebut dijuluki Deep Orange 9.
Untuk mencapai tujuan mereka, para siswa memilih untuk mesin 4-silinder supercharged berkapasitas 2,0 liter mid-mounted yang mengirimkan tenaga ke roda belakang. Mesin ini menghasilkan tenaga 400 daya kuda dan disatukan oleh motor listrik 200 dayakuda yang menggerakkan roda depan. Alhasil total gabungan tenaganya mencapai 600 daya kuda.
Pemasangan mesin tipe hibrida membuat konsumsi bahan bakarnya lebih hemat sekitar 30 persen. Untuk mendukung penggunaan Rallycross, Civic ketambahan suspensi semi-aktif yang dapat dengan mudah beradaptasi dengan perubahan permukaan, dan sistem all-wheel drive yang dipesan lebih dahulu.
Secara visual, Civic juga didesain untuk penggunaan Rallycross dan tidak nampak seperti Civic biasa. Hal itu berkat pemasangan bodykit khas dengan lengkungan roda depan dan belakang yang melebar, kaliper rem hitam, splitter depan yang menonjol, dan sayap belakang besar.
(UDA)
Bagaimana postingan Artikel tentang Kerennya Honda Civic Hybrid Rallycross Karya Mahasiswa ?
Terima kasih telah membaca artikel Kerennya Honda Civic Hybrid Rallycross Karya Mahasiswa dengan alamat link https://motorxpert.blogspot.com/2018/10/kerennya-honda-civic-hybrid-rallycross.html
0 Response to "Kerennya Honda Civic Hybrid Rallycross Karya Mahasiswa"
Post a Comment