Judul : 2018 Datsun Cross, Menggunakan Basis Datsun Go+ Panca
link : 2018 Datsun Cross, Menggunakan Basis Datsun Go+ Panca
Datsun yang notabenenya merupakan merek kepemilikan dari Nissan ini memang sempat hadir sejak 1931 dan pada 1986 sempat dihentikan produksinya, namun pada 2013 lalu, Nissan kembali menghidupkan Datsun untuk memproduksi mobil low-cost. Di Indonesia sendiri, nama Datsun mulai dikenal dengan kehadiran Datsun Go dan Go+. Datsun Cross sendiri merupakan produk ketiga Datsun di Indonesia.
Dengan tampilan yang menarik, dilansir dari viva.co.id, Datsun Cross yang memiliki tampilan lebih sporty dan gagah ini, ternyata masih menggunakan basis yang sama dengan Datsun Go+.Panca. Tidak hanya body, mesin dan juga transmisi manual-nya masih sama dengan Datsun Go+. Terkecuali untuk transmisi CVT menggunakan yang baru dan juga meskipun mesin sama, namun engine control-nya yang berbeda.
Datsun Go+
Jika dari body, dapat dilihat dari pilar A hingga bagian belakang, juga model pintu dan kaca jendelanya. Begitu juga lampu belakangnya. Untuk interior, ada sedikit perbedaan, namun jika diteliti lebih dalam ada kesamaan dengan Go+ Panca. Untuk harga sendiri, dipatok pada Rp 163 juta versi manual-nya dan Rp 175 juta versi transmisi CVT.
Kelebihan yang dimiliki oleh Datsun Cross ini selain tampilannya yang terlihat lebih maskulin, juga sudah dilengkapi dengan lampu proyektor dan lampu LED, juga fog lamp yang letaknya berdekatan. Juga menggunakan pelek 15" dan rear spoiler dengan bentuk yang menarik, perpaduan antara warna body mobil dengan warna hitam yang terlihat kontras.
Dapat terlihat dari gambar, kabin terlihat lebih mewah dengan bentu senada dengan grille bagian depan. Jika diperhatikan, pada bagian bawah bumper depan dan belakang, serta side skirt juga dihiasi dengan warna silver doff sehingga menambah nilai estetika bagian eksterior. Tidak hanya itu, bagian safety juga sudah ditambahkan dengan Vehicle Dynamic Control untuk pengendalian lebih baik, ABS untuk keamanan pengereman dan juga dual-airbag pada bagian depan.
Sekiranya itu saja yang dapat saya sampaikan. Sekian dan terima kasih. Semoga bermanfaat dan salam petrolhead!
Bagaimana postingan Artikel tentang 2018 Datsun Cross, Menggunakan Basis Datsun Go+ Panca ?
Mungkin cukup sekian postingan 2018 Datsun Cross, Menggunakan Basis Datsun Go+ Panca kali ini, semoga bisa memberi manfaat untuk anda. Sampai bertemu kembali di postingan artikel selanjutnya. Jangan lupa bagikan artikel ini jika bermanfaat.
Terima kasih telah membaca artikel 2018 Datsun Cross, Menggunakan Basis Datsun Go+ Panca dengan alamat link https://motorxpert.blogspot.com/2018/03/2018-datsun-cross-menggunakan-basis.html
0 Response to "2018 Datsun Cross, Menggunakan Basis Datsun Go+ Panca"
Post a Comment